uc.jpg

Inilah Penyebab kenapa SmartPhone kamu semakin lambat

HP-Android-RAM-1GB-Murah.jpg

( ilustrasi - hargahpxiaomi.com )


 SmartPhone adalah Telepon Pintar yang semakin populer. Sistem Operasi SmartPhone Android memang tak kalah menarik dengan sistem operasi telepon pintar lainnya.

namun terkadang, ternyata Telepon Pintar ini dapat menjadi semakin lambat dari hari ke hari. apalagi pemakaian berat untuk internet, Game, dan lainnya. Telepon Pintar ini akan menguras banyak memori data dan juga akses sistem yang padat.


SmartPhone, dalam jangka dua bulan saja akan membutuhkan Reset Pabrik jika penggunanya tidak mampu menjaganya. oleh karena itu, sangat penting bagi kamu mengenali Penyebab SmartPhone kian melambat, adapun penyebab tersebut di antaranya :

1. RAM terkuras Habis

SmartPhone sangat mengutamakan RAM sebagai memori bebas yang dapat di akses secara cepat dan kapan saja oleh aplikasi dan sistem, RAM ( Random Access Memory ) ini sangat terbatas. Oleh karena itu, sangat penting bagi kamu untuk menjaga kestabilan RAM. karena Ram ini sangat mempengaruhi jalan data Sistem Operasi Ponsel kamu.

untuk menghemat Ram, penulis sarankan kamu tidak usah terlalu banyak memasang aplikasi. agar lebih mudah di gunakan kembali, kamu bisa menyalin aplikasi yang terpasang di ponsel pintar kamu ke media penyimpanan eksternal.

2. Penggunaan Tema (Launcher) Yang Berat

selain RAM, penggunaan tema yang kurang cocok dan berat juga dapat mempengaruhi kecepatan ponsel kamu loh. oleh karena itu, penulis sarankan gunakan tema yang ringan dan enak di pandang.

sebenarnya tema Bawaan kadang membosankan, agar tidak mudah bosan kamu bisa pasang wallpaper secara berkala.

3. Memori Telepon dan memori eksternal penuh

Tak hanya Memori RAM, memori penyimpanan datapun ternyata berpengaruh sekali terhadap kelancaran telepon pintar kamu. untuk berjaga jaga, sebaiknya memori sisa (free) di ponsel kamu tidak boleh kurang dari 100Mb. hal ini di maksudkan untuk penggunaan memori oleh aplikasi yang ada di ponsel kamu. karena pada dasarnya aplikasi yang kamu pasang membutuhkan memori penyimpanan untuk menyimpan Cache, coockie, data offline dan riwayat jelajah aplikasi.

4. Rom (sistem) Tidak Stabil

jika smartphone kamu sudah di rangkai sedemikian rupa dalam segi perangkat lunak (aplikasi/sistem), sebuah SmartPhone ternyata bisa ganti Rom (sistem) . nah hal inilah yang perlu di ketahui, setiap penggantian ROM/sistem bisa saja tidak stabil. oleh karena itu, pakailah sistem yang stabil. jika perlu, lakukan Flash Ulang agar SmartPhone kamu kembali segar seperti sedia kala.

5. Prosesor dan Grafik mengalami penurunan

sebuah SmartPhone Terdiri atas bagian utama yang dapat menentukan lancar tidaknya SmartPhone Tersebut, di antaranya Spesifikasi ponsel kamu yang meliputi Prosesor, Ram dan Gpu (Grafik).

jika ketiga Hal tersebut Stabil dan memiliki kualitas yang bagus, maka jarang sekali sebuah SmartPhone akan mengalami penurunan kecepatan.


dari Uraian di atas dapat di simpulkan bahwa Penggunaan SmartPhone yang tidak tepat dapat membuat ponsel itu melambat bahkan cepat rusak. Penulis sarankan, untuk ponsel penggunaan berat senantiasa menjaga kestabilan software (aplikasi/sistem) dan hardware (perangkat keras) ponsel tersebut.

Previous
Next Post »